Home » , » kunyit dan segala kebaikannya

kunyit dan segala kebaikannya

Written By drh.Kunta Adnan Sahiman on Thursday, October 11, 2012 | 5:57 PM

Kunyit dan segala kebaikannya..

Kunyit sudah dikenal dari jaman nenek moyang sebagai salah satu herbal dan bumbu dapur yg memliki beragam khasiat bagi kesehatan. Kunyit ini hampir selalu ada dan digunakan sebagai bahan utama ataupun campuran di sebagian besar jenis jamu tradisional yang resepnya diwariskan secara turun temurun dari nenek moyang kita.

Dokumen ini dibuat berdasarkan sebuah thread di grup,guna mengkonfirmasi atas kesalahpahaman dari kegunaan kunyit pada penanganan diare. Diawali dari sebuah tafsiran yang tidak tepat, ngawur plus konyol dari sebuah PAGE yang tidak perlu disebutkan namanya, sehubungan dengan penggunaan kunyit dalam mengatasi diare, yang ditafsirkan dengan keliru bahwa kunyit disini diperlukan untuk rehidrasi cairan yg hilang dari tubuh, sehingga ada ungkapan aneh bahwa memerlukan parutan 1 kilo kunyit untuk rehidrasi, padahal sebenarnya fungsi kunyit disini adalah untuk membantu memperbaiki dan mengembalikan fungsi pencernaan serta menghentikan diare.

Berikut ini adalah kutipan dari pemahaman salah tersebut : 

PAGE ***************
Air perasan kunyit (TANPA DITAMBAH AIR) yang hanya ditambah madu, plus baluran
bawang merah dan minyak kelapa, bisa menggantikan cairan yg hilang melalui muntahnya tho Bu dok(hewan)?

(Mungkin bisa sih, kalo kunyitnya sekilo)

Ortunya gak diajarin mengenali tanda-tanda dehidrasi? Anda mau tanggung jawab kalau ortu pasien tsb HANYA mengandalkan "terapi" anda lalu anaknya jatuh ke dalam kondisi dehidrasi berat?


Berikut adalah link dari thread yang mengupas dan mengkonfirmasi ungkapan salah tersebut :

http://www.facebook.com/groups/tanya.asi/permalink/10151123742101026/?comment_id=10151124909016026&offset=0&total_comments=130

Dan ini adalah pembahasan dari thread tersebut, sengaja kami hanya mengangkat komentar-komentar yang penting berikut testimoni-testimoni orang tua ttg pengalamannya dengan menggunakan kunyit sebagai obat :

> Disuatu negri....resepnya bu susi ini di angkat mjd topik dan ada komen bhw ini resep ini ga bener krn anak dehidrasi kok cm boleh minum air perasan kunyit,dimana anak dehidrasi hrsnya diksh banyak cairan ....yg kutangkap bu sus ga nglarang pemberian cairan/asi atau yg lain...tp resepnya mmg air perasan kunyitnya jangan dicampur air lagi....

> Waktu aqlan diare trus pupnya jg ada darahnya,, di resepkan sama bun susintawati, air perasan kunyit yg ga di campur air sama air perasan bawang merah yg sdh di parut.. Tp sy ga disuruh marut kunyit ma bawang sekiloo loooh ^^ hehehe,, ga usah dokter,, ibu dimanapun di dunia ini mana ada sih yg mau ngasih perasan kunyit sekilo ma bayinya,, hi hi ada2 aja :D

> yg dikritisi tuh resepnya bu susi katanya perasan air kunyit gak ditambah air lagi itu diragukan krn ga bisa utk dehidrasi...dan itu mengundang like yg byk bhw resp ini gak pas krn anak dehidrasi kok cm air perasan kunyit.....pdhl butuh cairan byk dia malah nyluwag kecuali kunyit sekilo......klo yg sy tangkap resep obatnya ga dicampur air cukup perasan sm madu, kan malah gampang yah minuminnya.....klo penanganan dehidrasi ya dg ngasi dll,klo bu susi nulis cukup perasan kunyit,stop asi,stop cairan dll baru mungkin bun susi ngawur ya..... kayaknya tim ss ga teliti deh bun

> anakku waktu umur 10bulan pernah diare BAB 14x sehari + panas 39,5 DC.
Ke dokter katanya dehidrasi trus dikasi obat. Obatnya sukses dimuntahin anakku. Trus ada teman menyarankan kasi air parutan kunyit + madu. Alhamdulilah anakku sehat tanpa harus minum obat kimia

> kyaknya saudara2 dr ngri dongeng tuh ya yg gagal paham...mksd bu susi ngasih resep kunyit sama madu klo ga slh kan sbg antibiotik alami buat kuman/bakteri nya. bukan berarti ga boleh bnyk minum dg gag ditambah air gitu.bnyk minum,gempur Asi ,kasih mnm juz dkk itu ya teuteeupp mahh...udah kudu haruzz,ga perlu dijelasin lg...smw org psti udh pd tahu mah...klo dehidrasi hrs bnykin cairan* anak2 sy tiap diare ato klo lg pns tinggi dan ngeluh perutnya sakit,*diduga tipes or msh gejala ,sll sy kasih resep bu susi...Alhamdulillah ada baikan dsmping resep herba lainnya spt balur bawang merah plus myk b*t2,sarikurma,madu sy*m*l dan habatusauda ...bnr2 tlh bnyk merasakan mnfaat pengobatan herbal dg home treatment...subhanallah walhamdulillah.....

>anak saya klo tenggorokan meradang saya parutin kunyit sekilo trus saya kasih madu...
Orang aneh aja yg mau minumin sekaligus.
Kunyit tmpa air hasilny jg ga bnyak kok,3x minum jg dah habis...
Orang yg ga cerdas aja yg menyalahkan arti.
Kemarin saya sakit mag smpe opnam,sembuhny pake kunyit dan madu kebetulan kunyitnya sekilo sekalian saya parut untk berapa kali toh ga bnyk hasilny.., Cek..cek gini aja dijadiin masalah sih,kurang kerjaan..

> aku pernah kena maag kronis, sampe masuk rs, pulang rs aku rajin minum air perasan kunyit. *nyari yang biang kunyit* alhamdulillah sekarang dah gag sakit.... bikinnya gag sekilo kali ya, kecuali kalo bwt di jual kaya mba jamu... :P aku bikin setengah buah aja cukup..

dan ini adalah konfirmasi langsung dari yang memberikan resep kunyit utk mengatasi diare :

> biasanya sy sarankan parut kunyit di atas parutan yg dialasi plastik lalu peras seadanya kunyit di atas plastik itu.paling cuma jd 1 sdm.jangan di + air lagi, terus tambah madu lalu suapin. masa utk dapetin 1 sendok makan air kunyit harus marut kunyit 1 kilo??? bisa buat ngobatin bayi diare satu rumah sakit kaleee!!!pemahaman bunda Yuni benar.tidak perlu di+ air kunyitnya biar sari kunyitnya aja yg diminum.jk ditambah air kan kunyitnya jd 1 gelas,anak2 pasti gak bs ngabisin. target pemberian kunyit itu utk menghentikan masalah di organ pencernaannya.sedang dehidrasinya tentu dg terapi byk minum air (paling bagus dg air zamzam).

Banyak jln menuju Mekah,byk cara menuju sehat.gitu jg cara mengobati diare.sy lbh suka ksh cara dg bahan2 yg familiar,gampang dicari&mudah didapat oleh bundas. herba itu beda dg obat kimia.1 herba punya banyak manfaat sedang 1 obat kimia hanya punya 1 manfaat:misal sbg antibiotik ya cuma bisa dipake sbg antibiotik. kalo herba,ex: kunyit bs sbg antibiotik,antikanker,lulur penghalus kulit,antidiare,antiemesis/muntah dll.Januari'12 yl seorg guru besar UGM yg jg ahli farmasi. (Prof Supardjan) mempublikasikan penemuanya yg terbaru tentang kunyit dlm seminar: Kunyit,Tinjauan Filosofis & Ilmiah.ia menemukan 100 molekul baru dlm kunyit.

Patricia Hansen,peneliti dr Rocky Mountain Institut Colorado mengatakan:Kunyit efektif mengatasi masalah kulit.kandungan kurkumin dlm kunyit bersifat antiradang & antibakteri yg mampu membunuh kuman di jaringan kulit.jd bs utk jerawat,gatal2 dst.di India,curcumin digunakn sbg bahan komponen plester/perban.subhanallah :).di Inggris saat ini sedang dilakukan penelitian thd 40 pasen kanker yg diterapi dg kunyit dan kemoterapi. kata Prof William Steward (ketua penelitian) : kunyit meningkatkan sensitifitas/respon sel kanker thdp kemoterapi shg dosis kemoterapinya bs dikurangi.artinya efek samping kemo jg akan berkurang.Subhanallah

>Turmeric has been studied extensively for its biological activities, predominantly as follows: antiinflammatory and antiarthritic (Chandra and Gupta, 1972), antioxidant (Toda et al., 1985), antimicrobial (Lutomski et al., 1974), anti-leishmanial (Gomes et al., 2002), hepatoprotective (Kiso et al., 1983), anticancer (Kuttan et al., 1985), vasodilator (Sasaki et al., 2003), hypolipidaemic (Dixit et al., 1988), antiplatelet (Srivastava et al., 1995), hypoglycaemic (Arun and Nalini, 2002), choleretic (Deters et al., 1999), antiulcer (Kositchaiwat et al., 1993), antiscabies (Charles and Charles, 1992), wound healing (Sidhu et al., 1998), immunomodulatory (Antony et al., 1999), neuroprotective (Rajakrishnan et al., 1999), antidepressant (Yu et al., 2002) and effective in Alzheimer's disease (Park and Kim, 2002).

Dibawah ini adalah artikel tambahan mengenai khasiat KUNYIT :

http://majalahkesehatan.com/manfaat-dan-khasiat-kunyit-bagi-manusia/

Kunyit telah digunakan selama lebih dari 2500 tahun di India, di mana ia kemungkinan besar pertama kali digunakan sebagai pewarna dan obat. Kunyit banyak digunakan dalam pengobatan Ayurveda, karena memiliki kualitas antiseptik dan antibakteri, memiliki efek yang sama dengan fluoride untuk gigi, menyembuhkan psoriasis dan peradangan sendi, serta membantu masalah pencernaan dan depresi.
Beberapa khasiat pengobatan kunyit pada manusia:
  1. Selain memiliki aktivitas antimikroba, antiradang, dan antivirus, kunyit juga berpotensi meningkatkan jumlah antioksidan dalam tubuh. Kurkumin, senyawa fenolik alami pada kunyit, bermanfaat untuk meningkatkan kekebalan tubuh.
  2. Kunyit berpotensi dalam pengobatan kanker. Pada penderita kanker, sel-sel kanker menjalar melalui pembuluh darah (metastasis) dan jaringannya menjadi tumor. Angiogenesis juga terjadi, yaitu pertumbuhan pembuluh darah baru yang menyebar ke arah tumor untuk suplai nutrien, oksigen dan sirkulasi kotoran. Kurkumin mengobati kanker dengan menghambat laju pertumbuhan pembuluh-pembuluh darah baru tersebut.
  3. Wanita yang mengalami masalah dengan haid dapat menggunakan kunyit untuk mengatasinya. Efek farmakologis kunyit dapat melancarkan darah dan haid serta mengurangi rasa nyeri dan lelah datang bulan.
  4. Sebagai antikoagulan alami, kunyit dapat menghalangi pembekuan darah dan mencegah terjadinya trombosis.
  5. Kunyit dapat menurunkan tekanan darah, mengobati diare, sakit lambung, asma, usus buntu, dan rematik.
  6. Sifat analgesik alami kunyit bekerja dengan menghambat Cox-2 yang mencetuskan rasa nyeri. Dengan sifat analgesik dan antiinflamasinya, kunyit dapat mengobati artritis dan rheumatoid artritis.
  7. Penyakit pikun dapat diperlambat dengan sering mengonsumsi kunyit dalam makanan. Penyakit Alzheimer adalah salah satu penyakit pikun yang terjadi umumnya pada usia tua, ketika kapasitas fisik otak berkurang. Kunyit berpotensi memperpanjang jangka waktu abilitas kognitif otak. Beberapa penelitian membuktikan bahwa manula di Asia yang sering mengkonsumsi kare (curry) yang mengandung kunyit memiliki daya ingatan yang lebih baik daripada manula di benua yang lain.

Produk berbahan kunyit
Kini terdapat pelbagai produk di pasaran yang menggunakan kunyit sebagai bahan utama maupun tambahan dalam ramuannya. Di antaranya adalah jamu. Jamu pada dasarnya berarti “obat kuat” atau “obat semua” dan merupakan sistem penyembuhan lokal yang berasal dari Indonesia. Kunyit adalah bahan jamu alami yang telah digunakan sejak jaman dahulu. Kunyit dalam jamu atau bahan lulur digunakan oleh para wanita untuk mencerahkan warna kulit serta menjadikannya lebih sehat, halus dan mulus. Hal tersebut karena kunyit mempunyai aktivitas antiseptik yang dapat menghilangkan gatal-gatal dan infeksi bakteri seperti jerawat. Jamu kunyit dapat mengembalikan kesegaran tubuh yang pegal dan capek. Pada wanita, jamu kunyit dapat mencegah timbulnya kista atau kanker rahim, karena kunyit memiliki aktivitas antikanker.
Namun demikian, dewasa ini pola kehidupan sudah semakin modern, masyarakat semakin sibuk dan tiada waktu untuk menggunakan kunyit secara konvensional. Beberapa produsen telah menjual kunyit dalam bentuk bubuk yang praktis dan mudah digunakan serta tahan lama, dengan tanggal kadaluarsa yang panjang. Kunyit dalam bentuk bubuk dan kapsul itu tersedia di toko-toko kesehatan dengan dosis sekitar 250-500 mg per kapsul. Kunyit juga digunakan oleh industri kosmetik dalam krim tabir surya, produk hair removal dan perawatan bekas luka.

Beberapa resep kunyit
Terdapat beberapa petua untuk mengonsumsi kunyit secara empiris di rumah, yaitu dengan cara merebus rimpang kunyit dan ditambah dengan beberapa ramuan lain sesuai dengan penyakit yang ingin diobati. Berikut adalah beberapa contoh:
  1. Demam: rimpang kunyit yang dicuci (20g), diparut, ditambah dengan air matang 100ml, diperas dengan saringan kain. Airnya diminum 2 kali sehari.
  2. Diare: kunyit diiris, direbus dengan air, ditambah 1 sendok teh air kapur sirih, aduk sampai rata. Dinginkan. Saringan airnya diminum 3 kali sehari sampai sembuh.
  3. Borok: kunyit diparut sebesar ibu jari, ditambah satu sendok teh air kapur sirih dan perasan air 1 jeruk nipis, aduk sampai rata. Oleskan campuran pada bagian tubuh yang sakit.
  4. Gatal (cacar air): sepotong kunyit, segenggam daun asam dicuci, diblender hingga halus seperti bubur. Oleskan pada bagian tubuh yang gatal.
  5. Keputihan: Kunyit tua (15g) dikupas dan diparut. Ditambah 150ml air asam dan gula jawa, aduk rata. Peras dengan kain, dan minum setiap hari.
  6. Radang amandel: setengah jari kunyit diparut, ditambah 2 sendok air minum, aduk sampai rata, peras dan ambil airnya. Tambah 1 kuning telur ayam kampung dan sedikit air kapur sirih. Kocok adunan, minum 1 hingga 2 kali sehari.
  7. Radang gusi: setengah ibu jari kunyit dan 3 potong gambir diiris. Rebus dalam 2 gelas air sehingga tersisa 1 gelas. Gunakan air itu untuk berkumur 3 hingga 4 kali sehari.
  8. Telat haid: kunyit dan daun sigading (15g), biji pala dan kapulaga (10g), ketumbar, jinten hitam dan cengkeh (5g). Rebus bahan tersebut dengan 3 gelas air sehingga tersisa 1 gelas. Dinginkan, saring, bagi menjadi 3 bagian untuk diminum 3 kali sehari.
  9. Kesehatan kulit dan umum (jamu): 100g rimpang kunyit segar, 100 ml air jeruk nipis, 11/2 sendok makan madu dan air secukupnya. Kunyit dihaluskan dengan blender, campurkan pasta kunyit tersebut dengan madu dan air jeruk nipis. Tambahkan air secukupnya. Minum secara teratur.

Bijaksana mengonsumsi
Walaupun kunyit memiliki banyak khasiat, penggunaannya harus bijaksana karena konsumsi berlebihan bisa menyebabkan pelbagai komplikasi. Kunyit tidak boleh digunakan oleh penderita batu empedu atau obstruksi empedu. Ibu hamil harus berkonsultansi dengan dokter dahulu sebelum mengonsumsi kunyit dalam jumlah tinggi karena kunyit dapat menstimulasi rahim. Orang lanjut usia tidak boleh makan kunyit berlebihan karena dapat menyebabkan nyeri lambung, gangguan hati maupun ginjal.


HAL-HAL YANG HARUS DIPERHATIKAN DALAM MENGATASI DIARE :
1. Observasi penderita, frekuensi BAB, Konsistensi BAB, Warna feses( bisa mengindikasikan tingkat keparahan atau jenis penyakit yang diderita, jika ada darah maka kemungkinan terserang bakteri yang membutuhkan antibiotik atau herbal2 yang memiliki sifat alami anti bakteri).
2. Periksa turgor kulit (hati-hati jika kulit sulit kembali ke bentuk semula saat dicubit, maka ada tanda2 dehidrasi berat)
3. Periksa keaktifan penderita, jika penderita sangat lemas dan sulit dibangunkan segera bwa ke RS.
4. Perhatikan asupan nutrisi, hindari makanan yang bisa memicu gangguan di pencernaan,seperti makanan yang pedas atau terlalu asam.
5. Rehidrasi terus penderita dengan ASI (untuk bayi), jus buah, air zam-zam, nabeez, larutan elektrolit, air madu dll.

Lengkapnya bisa dilihat di dokumen grup


Penanganan diare menurut Wied Harry :

Makanan/obat alami untuk mengatasi diare:
(1) Kukus tempe, blender halus bersama bubur gurih tanpa santan. Atau, iris-iris tipis tempe, pangang dalam oven hingga kering, haluskan dengan blender. Campurkan tepung tempe ke dalam setiap makanan anak, bahkan bisa juga dicampurkan ke dalam minuman. Tempe mengandung zat antidiare.
  (2) Berikan pisang meja (banana) lebih sering. Contohnya pisang ambon, pisang barangan, pisang raja. Pisang berlimpah dengan kandungan serat larut, yaitu pektin, yang membantu memadatkan BAB cair.
  (3) Teh pahit/pekat 2-3 sendok makan bisa diberikan 1-2 jam setelah makan. Teh mengandung tanin yang membantu mengatasi diare.



Sekian..mohon maaf jika ada kesalahan. dan silahkan dikoreksi tentunya dengan cara-cara yang ahsan, demi kebaikan bersama.. krn kesempurnaan itu hanya milik Alloh SWT..

0 comments:

Post a Comment